Nikmati Objek Wisata Nelayan Diluwu, Beragam Kuliner Disediakan

oleh -5 views

Luwu, Gerbongnews.co.id- Objek Desa Wisata Nelayan modern bakal jadi ikon wisata baru di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel). Destinasi ini menawarkan beragam makanan kuliner khas dengan sejumlah fasilitas, dan pemandangan yang memanjakan mata.

Desa Wisata Nelayan berada di wilayah perbatasan Kabupaten Luwu dan Kota Palopo, tepatnya berada di Desa Padang Kalua, Kecamatan Bua. Letaknya tidak jauh dari laut dan wilayah kolam penghasil ikan oleh sejumlah nelayan di Palopo maupun di Luwu.

Objek Desa Wisata Nelayan ini masih dalam masa pembangunan, namun animo masyarakat mengunjungi lokasi itu sangat tinggi. Apalagi di lokasi sudah tersaji sudah fasilitas yang bisa dinikmati wisatawan.

7 Tempat Rekreasi Sulawesi Selatan untuk Habiskan Sisa Libur Lebaran

“Untuk pembangunannya Insya Allah kita akan rampungkan dua bulan ke depan. Kalau jam bukanya kita batasi dulu mulai jam 10 pagi sampai jam 9 malam karena masih proses pembangunan,” Ucap Pengelola Desa Wisata Nelayan Romulus saat ditemui, Kamis (16/7/2022).

Selanjutnya, di tempat wisata pengunjung bisa menikmati aneka ragam kuliner yang disiapkan oleh sejumlah UMKM.

Kehadirannya dikerjasamakan dengan pihak pengelola Desa Nelayan Wisata Modern yang mana menerapkan sistem bagi hasil.

Selanjutnya, dimana sejumlah kuliner khas Luwu Raya juga disajikan di tempat ini, yang terdiri dari Bakso, Kapurung, Lawak, Pacco dan berbagai jenis makanan lainnya dengan harga terjangkau dimulai dari harga Rp 20 ribu rupiah hingga Rp 30 ribu rupiah.

Ditambahkan, bahwa selain kuliner terdapat juga fasilitas live music yang menghibur para pengunjung.

“Di Desa Wisata Nelayan Modern juga sejumlah gazebo yang dipersiapkan oleh pihak pengelola”.

Tempat yang sangat cocok dijadikan sebagai lokasi santap makanan kuliner khas Luwu Raya tersebut.

Romulus mengatakan, bahwa padatnya pengunjung biasa terjadi pada hari-hari tertentu, dan tingkat kunjungan memasuki puncaknya pada akhir pekan.

“Paling ramainya, di hari Jumat sampai Minggu dan itu terkadang padat biasanya kalau hari-hari seperti itu”.

Apa lagi kalau di hari Sabtu dan Minggu yang mana hari libur biasanya sampai mendekati jam tutup di jam 9 malam,” papar dia.

Adapun pihak pengelola rencananya akan membangun sejumlah wahana bermain di lokasi wisata tersebut. Seperti, kolam renang dan kolam ikan bagi warga yang hobi memancing.

“Di sini juga kita nanti bangun kolam renang sebagai wahana bermain anak dan pengunjung lainnya, jadi dibeda-bedakan nanti kolamnya untuk anak-anak dan orang dewasa.

Nah bagi yang hobi memancing kita juga akan bangun sebuah kolam ikan di sekitar sini,” urai Romulus.

Untuk mengakses dan menikmati beberapa spot menarik, Anda hanya perlu membayar retribusi sebesar Rp 10 ribu per orangnya. Dengan tarif parkir mulai dari Rp 2 ribu untuk kendaraan motor dan Rp 5 ribu untuk kendaraan motor.

Akses jalan menuju ke tempat ini tidaklah sulit, dari arah jalan poros kisarannya hanya sekitar 100 meter. Hanya saja jalannya belum diaspal dan sementara dalam pekerjaan.

Untuk diketahui, Desa Wisata Nelayan modern ini rencananya baru resmi dibuka dalam grand opening pada September 2022 mendatang. Objek wisata tersebut akan di-launching oleh Bupati Luwu, Basmin Mattayang.

“Sudah sementara kita kerjakan semua semoga rampung secepatnya sebelum kita grand opening,” jelas Romulus.

Lanjut, bahwa salah satu warga saat ditemui, mengaku puas dengan sejumlah sarana yang dipersiapkan di Desa Wisata Nelayan ini.

Menurutnya tempat ini sangat bagus untuk dijadikan sebagai tempat liburan bersama keluarga dan kerabat.

“Bagus sekali, apa lagi banyak pohon-pohonnya jadi adem. Saya sering sekali ke sini kalau mau nongkrong, biasa kalau akhir pekan ke sini juga sama teman-teman liburan. Sangat cocoklah kalau untuk yang sudah berkeluarga liburan ke sini,” ungkap Arno, salah satu pengunjung Desa Wisata Nelayan.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.